Diberdayakan oleh Blogger.

Sejarah



Sejarah SMAN 9 Kota Bogor
SMA Negeri 9 Kota Bogor terletak di Jalan Kartini nomor 1 Kota Bogor.

Riwayat gedung SMA Negeri 9 Kota Bogor

Gedung SMA Negeri 9 Kota Bogor pada awalnya merupakan gedung SPG (Sekolah Pendidikan Guru), setelah SPG dibubarkan oleh pemerintah tahun 1990, gedungnya dihibahkan ke SMA Negeri 6 Kota Bogor. Pada tahun 1999 Pemerintah Daeah Kota Bogor membuka SMA baru yaitu SMA Negeri 9 Kota Bogor yang merupakan filial SMA Negeri 6 Kota Bogor dengan Kepala Sekolah Bapak Drs. Juskardi dan PLH Bapak Drs H. Ahmad Dahlan. SMA Negeri 9 Kota Bogor diresmikan pada bulan Mei tahun 2001, sejak tahun 1999 sampai dengan 2003 setiap tahun menerima siswa baru 4 rombongan belajar, mulai tahun 2004 sampai sekarang setiap tahun menerima siswa baru 6 rombongan belajar. Jurusan program studi yang ada di SMAN 9 yaitu Program IPA dan Progran IPS.
Perkembangan SMA Negeri 9 Kota Bogor terlihat dari Jumlah Guru PNS yang semula 3 Orang sekarang mencapai 56 orang, dan jumlah ruang kelas yang semula ada 8 lokal sekarang sudah mencapai 12 lokal. Berikut ini daftar nama-nama Kepala SMA Negeri 9 Kota Bogor dari pertama :

1
Dra. Juskardi
:
Kepala SMA Negeri 6 Kota Bogor, merangkap Kepala SMA Negeri 9 Kota Bogor 1999 - 2001
2
Drs. H. Ahmad Dahlan
:
Kepala SMA Negeri 9 Kota Bogor tahun 1999 - 2001
3
Drs. Maman Suherman
:
Kepala SMA Negeri 9 Kota Bogor tahun 2002 - 2004
4
Dra. Riana Yani
:
Kepala SMA Negeri 9 Kota Bogor tahun 2004 - 2006
5
Fahrudin, S.Pd
:
Kepala SMA Negeri 9 Kota Bogor tahun 2007 - 2012
6
Drs. Andi Suwandi
:
Kepala SMA Negeri 9 Kota Bogor tahun 2012 - sekarang

0 komentar:

Posting Komentar